Tahukah Anda Bagaimana Konstruksi Badan Dari Pesawat Udara Yang Berukuran Besar...?

Tahukah Anda Bagaimana Konstruksi Badan Dari Pesawat Udara Yang Berukuran Besar ?

Aircraft Structure - Fuselage Construction (ReinForce)

Mungkin Anda Tidak Pernah Membayangkan Bahwa Sebenarnya Konstruksi Badan Dari Sebuah Pesawat Udara Itu Mengambil Konsep Dari Suatu Hal Yang Selama Ini Familiar Dengan Anda (Bisa Anda Jumpai Di Lingkungan Di Sekitar Rumah Anda). Padahal Sebelum Menemukan Bentuk Konstruksi Tersebut, Telah Melalui Beberapa Modifikasi-Modifikasi Dari Konstruksi Sebelumnya Yang Telah Memakan Waktu Yang Lama. Sebelumnya, Saya Akan Beritahukan Konstruksi-Konstruksi Apa Saja Yang Ada Yang Membentuk Badan Pesawat Udara:

1. Wooden Construction (Konstruksi Kayu)
2. Pipe Construction (Konstruksi Pipa Besi)
3. Full Monocoque Construction
4. Semi Monocoque Construction
5. ReinForce Construction

Konstruksi Kayu Diperuntukan Untuk Pesawat Udara Ringan (Pesawat Udara Berukuran Kecil). Dengan Kelebihannya Memiliki Berat Yang Kecil
Dan Kekurangannya Tidak Kuat (Strenght-Weight Ratio  S = Down, W = Up)

Konstruksi Pipa Besi Diperuntukan Untuk Pesawat Udara Ringan (Pesawat Udara Berukuran Kecil), Biasanya Dipakai Untuk Pesawat Militer. Dengan Kelebihannya Konstruksi Yang Kuat Dan Kekurangannya Memiliki Berat Yang Besar (Strenght-Weight Ratio  S = Up, W = Down)

Konstruksi Full Monocoque Diperuntukan Untuk P
esawat Udara Sedang/Besar Terdiri Dari Bulkhead, Ring/Former, Skin. Dengan Kelebihannya Konstruksi Yang Kuat, Memiliki Berat Yang Kecil Tetapi Kekurangannya Memiliki Stress Consentrated Kepada Skin (Strenght-Weight Ratio  S = Up, W = Up, But Still Not Ideal)

Konstruksi Semi Monocoque Diperuntukan Untuk Pesawat Udara Sedang/Besar Terdiri Dari Bulkhead, Ring/Former, Stringers, Longerons, & Skin. Dengan Kelebihannya Konstruksi Yang Kuat (Lebih Kuat Dari Full Monocoque), Memiliki B
erat Yang Kecil Tetapi Kekurangannya Memiliki Stress Consentrated Kepada Longerons (Strenght-Weight Ratio  S = Up, W = Up, But Still Not Ideal)

Konstruksi ReinForce Diperuntukan Untuk Pesawat Udara Sedang/Besar Hampir Mirip Dengan Semi Monocoque Yang Terdiri Dari Bulkhead, Ring/Former, Stringers, & Skin, Tetapi Tanpa Longerons Dan Sebagai Gantinya Memakai Stringers Yang Lebih Banyak Dengan Penempatan Yang Lebih Rapat. Dengan Kelebihannya Kons
truksi Yang Kuat (Lebih Kuat Dari Full Monocoque (Strenght-Weight Ratio  S = Up, W = Up, It’s Ideal Construction)

Konstruksi Badan Pesawat Udara Yang Dimaksud Tadi (Yang Saya Katakan Dapat Anda Jumpai Di Lingkungan Sekitar Rumah Anda) Adalah Kandang Burung. Itulah Yang Terlihat Pada Konstruksi Badan Pesawat Model Semi Monoque Dan ReinForce. Kandang Burung Tersebut Adalah Suatu Konstruksi Yang Sangat Baik, Sebagai Contoh Coba Saja Anda Jatuhkan Kandang Burung Tersebut Dari Suatu Ketinggian, Pasti Hasilnya Kandang Burung Tersebut Tidak Mudah Hancur.

OK, Demikian Penjelasannya Dan Sampai Jumpa Di Materi Artikel Berikutnya.

No comments:

Post a Comment

Aviation World © 2011 Designed by:
Flight Four